Senin, 07 Januari 2013

Hello Stranger

Released : 2010
Genre : Comedy | Romance
Starcast : Chantavit Dhanasevi and Nuengthida Sophon | See full cast and crew
Director : Banjong Pisanthanakun
Writers : Banjong Pisanthanakun, Chantavit Dhanasevi

Sinopsis :

Hello Stranger merupakan sebuah film komedi romantis yang menggunakan formula ampuh bagi genre ini. Perempuan dengan masalahnya, laki-laki dengan masalahnya, dan tanpa sengaja bertemu, berinteraksi, dan kemudian saling jatuh cinta.

Formula standar dari film komedi romantis ini kemudian diisi dengan cerita yang menarik, logis, unik, serta adegan-adegan dan percakapan-percakapan yang luar biasa lucu. Hal-hal ini lah yang membuat film ini, secara keseluruhan, sangat menghibur dan dapat dikatakan memiliki kualitas yang baik.

Film ini menceritakan tentang pertemuan dua orang Thailand yang tidak saling mengenal, secara tidak sengaja, di negeri korea. Si wanita datang dengan berbekal kebohongan kepada pasangannya yang posesif karena ingin menghadiri pesta pernikahan temannya.

Sementara si pria datang dengan berbekal sakit hati karena baru saja diputuskan oleh pasangannya. Karena satu dan lain hal, mereka pun bertemu dan menghabiskan waktu bersama di jalan-jalan kota Seoul dan daerah-daerah lain di Korea.

Pertemuan, percakapan, dan rasa saling ketergantungan membuat keduanya mulai memiliki perasaan lebih untuk satu sama lain.

Hal yang membedakan film ini dengan film komedi romantis lainnya adalah humor yang luar biasa pada film ini. Penonton disuguhi adegan demi adegan, percakapan demi percakapan yang luar biasa lucu.

Tidak slapstik, tidak sarkasme, namun benar-benar lucu. Humor yang disajikan pada film ini meliputi kelucuan akibat perbedaan budaya, perbedaan iklim antara Thailand dan Korea, kelucuan akibat sindiran-sindiran terhadap drama korea yang saat ini sukses menginvasi Thailand dan negara-negara lainnya, termasuk Indonesia, kelucuan akibat perbedaan karakter dari kedua tokoh utama, dan lain sebagainya.



A LIttle thing Called Love


A Little Thing Called Love / A Crazy Little Thing Called Love
Thai : สิ่งเล็กๆ ที่เรียกว่า...รัก
Penulis : Puttipong Pormsaka Na-Sakonnakorn and Wasin Pokpong
Produser : Somsak Tejcharattanaprasert and Panya Nirankol
Tanggal Rilis : August 12, 2010 (Thailand)
Panjang Film : 118 min.
Bahasa : Thai
Negara : Thailand

Cast : 

Mario Maurer as Chon
Pimchanok Lerwisetpibol as Nam
Sudarat Budtporm as Guru Inn
Perawatch Herabutya as Guru Phol
Pijitra Siriwerapan as Guru Aorn
Acharanat Ariyaritwikol as Top
Khachamach Promsaka Na Skolnakorn as Pin

Sinopsis 

Nam adalah seorang gadis berkacamata dan berkulit gelap berusia 14 tahun. Ia seperti itik buruk rupa yang diam-diam jatuh cinta dengan Shone (Mario Maurer), seniornya di SMU yang juga siswa paling populer. Teman - teman Nam yang baik hati, membantunya mewujudkan impiannya untuk menarik perhatian seorang Shone. Segala cara telah mereka lakukan sesuai dengan petunjuk buku "9 cara menarik perhatian kakak kelas dari berbagi negara" dari menulis nama orang itu di langit, menghipnotis pikirnnya, dll. Tapi semuanya percuma. Dia terus mencoba. Ia mengubah penampilannya dan semakin giat belajar. Ia mengubah segala aspek di hidupnya. Dan ia sadar, ia melakukannya untuk seorang Shone. Begitu banyak hal yang dia lewati baik suka maupun duka. Bahkan ia sempat bertengkar dengan sahabat-sahabatnya. Rupanya nasib baik mulai menghampirinya,Nam mendapatkan peran Putri Salju dalam drama sekolah yang menyebabkan Ia mulai dikenal dan dilirik siswa laki-laki di sekolahnya. Terlebih setelah Ia menjadi mayoret band di sekolahnya,hampir semua siswa laki-laki menyukainya,termasuk teman masa kecil Shone,yakni Tom (yang sama populernya dengan Shone di sekolah)yang akhirnya menjadi pacar Nam.

Namun demikian,Nam tetap saja merasa sedih,sebab Ia merasa belum berhasil menarik perhatian Shone,pujaan hatinya. Pada saat kelulusan Shone, Nam memberanikan diri untuk menyatakan cintanya. Ia mencoba metode 10, metode yang disarankan sahabat-sahabatnya. Ia akan memberikan shone mawar putih yang berarti ketulusan. Sayangnya, itu tidak berakhir bahagia juga. Shone telah menjadi pacar Pin, yang tak lain adalah teman Shone juga. Dengan sangat kecewa Nam pulang dengan sangat terpukul.


9 tahun kemudian..

Nam telah menjadi seorang designer ternama di dunia dan ia baru saja pulang dari Amerika, lalu Ia menhadiri suatu reality show. Namun tiba-tiba sang host menunjukkan catatan hitam milik Shone yang sukses membuat Nam kaget. Sang host segera memanggil pemilik catatan hitam itu yang tak lain adalah Khun Shone. Nam benar-benar tak percaya ia akan bertemu dengan cinta pertamanya itu.
Nam yang gugup tak tahu harus berbuat apa hanya bisa berdiri dan merapikan gaunnya. Shone menyerahkan bunganya, “Saya ingin memberi ini untuk Nam”
Nam masih gugup, ia menunjuk dirinya sendiri, “Nam??”
“Ini untuk Nam...”ujar Shone lagi.
Nam mengelus tengkuknya grogi, ia menerima bunga itu sambil malu-malu. Mereka berdua masih berdiri sampai hostnya harus menyuruh mereka duduk.

singkat saja host bertanya pada Nam "Apa kau memiliki sesuatu untuk dikatakan?” tanya Host.
“Emm, saya ingin bertanya pada Kak Shone...”kata Nam takut-takut, “Apakah... Kak Shone sudah menikah?”
Shone terlihat ragu dan berat mengatakannya, “Ummm.... aku....”
Nam menunggu dengan tegang. Tapi kemudian Shhone tersenyum.
“Aku menunggu seseorang pulang dari Amerika...”kata Chon memandang Nam penuh senyum.

*Cinta dapat merubah segalanya... Itulah kekuatan cinta ^_^


Baby and Me

Penulis : Lee Seong-Min, Won Choi, Kim Jin-Young
Rilis : 14 Agustus 2008
Durasi : 96 min.
Bahasa : Korean
Negara Asal : Korea Selatan

Bintang utama

Jang Geun Suk sebagai Han Joon Soo
Kim Byeol sebagai Kim Byeol
Masoon Mun sebagai bayi yang bernama Han Woo Ram
Bintang pendukung :
Park Myeong Su sebagai pengisi suara Woo Ram
Kim Jeong Nan sebagai guru Joon Soo
Kim Byeong Ok sebagai ayah Joon Soo
Park Hyeon Suk sebagai ibu Joon Soo
Jeong Gyu Su sebagai ayah Byeol
Jang Jeong Hee sebagai ibu Byeol
Choi Jae Hwan sebagai teman Joon Soo
Joo Hoo sebagai teman Joon Soo

Sinopsis

Joon Soo adalah seorang pemuda yang bandel di sekolahnya. Ia selalu gemar berkelahi. Kedua orang tuanya pun sampai dibuat pusing oleh tingkahnya. Saat akan pergi ke sekolah Joon Soo bertemu dengan Kim Byeol seorang gadis yang tiba-tiba mengaku menyukai Joon Soo. Pertemuan mereka terjadi di depan gerbang sekolah Joon Soo. Ia yang telat masuk akhirnya melompati pagar sekolah. Melihat hal tersebut Kim Byeol merasa bahwa Joon Soo adalah pria yang keren. Kim Byeol sendiri adalah seorang gadis yang memiliki saudara kandung yang banyak. Adik-adiknya masih sangat kecil. Kim Byeol yang datang tiba-tiba kemudian berkata pada ibunya bahwa dirinya ingin kembali bersekolah. Orang tuanya yang mendengar hal itu, kaget dan sedikit tidak percaya karena dulu Kim Byeol memutuskan untuk tidak akan pergi ke sekolah lagi.

Di sekolah, Joon Soo kaget melihat Kim Byeol. Ia ternyata murid pindahan dari sekolah ternama. Kim Byeol pun memutuskan untuk duduk di sebelah Joon Soo. Kim Byeol mengatakan pada Joon Soo bahwa pertemuan dirinya dengan Joon Soo memang sudah takdir.

Suatu ketika kedua orang tua Joon Soo memutuskan pergi ke luar kota karena malu untuk menghadap Kepala Sekolah terus menerus akibat keonaran yang dibuat Joon Soo. Ia pun hanya ditinggalkan sejumlah uang oleh orang tuanya. Bukannya merasa menyesal dan kesepian ditinggalkan orang tuanya, Joon Soo malah membuat sebuah pesta di rumahnya dengan teman-temannya. Ia pun pergi ke sebuah supermarket untuk membeli makanan dalam mempersiapkan pesta di rumahnya.

Saat hendak memilih-milih makanan di Supermarket, Joon Soo kaget karena ada  seorang bayi dalam sebuah box bayi berada di keranjang dorong milikinya. Ia yang panik segera melapor ke bagian informasi supermarket tersebut. Setelah menunggu lama tak ada satu pun orang yang mengadu adanya kehilangan seorang bayi. Petugas di bagian informasi tersebut pun menyuruh Joon Soo untuk meninggalkan sebuah nama dan asal sekolahnya untuk dijadikan sebagai saksi. Tiba-tiba petugas wanita di bagian informasi tersebut mengambil sebuah kertas catatan dari box bayi tersebut. Di kertas catatan tersebut tertulis nama Han Joon Soo, murid SMA Myung Seong. Petugas tersebut kaget meihat nama dan sekolah yang ditulis Joon Soo sama dengan catatan yang ada dalam box bayi tersebut. Melihat hal tersebut, petugas pun menyuruh Joon Soo untuk tidak berbohong bahwa ia memang ayah dari bayi tersebut dan menyuruhnya untuk membawa pulang bayinya. Sesampainya di rumah, Joon Soo dan kedua temannya melihat foto Joon Soo saat kecil mirip dengan bayi yang ia gendong saat ini yang bernama Han Woo Ram.

Semenjak kejadian tersebut, kehidupan Joon Soo berubah 180 derajat. Ia harus mengurus Woo Ram, sementara ia harus sekolah. Lalu bagaimana kehidupan Joon Soo selanjutnya saat ia harus mengurus seorang bayi? Disamping itu, bagaimana sikap orang tua Joon Soo saat tahu anaknya memiliki seorang bayi?

Jika anda penasaran, tak ada salahnya untuk menonton film ini. Karena selain ceritanya yang ringan dan segar. Film ini juga dibubuhi adegan-adegan lucu, seperti saat Joon Soo harus mengganti popok Woo Ram, mencari ASI untuk Woo Ram dan sebagainya.

Saya yang gemar menonton film khususnya Korea, sangat menikmati saat menonton film ini. Ceritanya bagus dan mampu membuat anda tertawa melihat tingkah Joon Soo sekaligus gemas dengan wajah Woo Ram yang imut. Ditambah lagi pengisi suara untuk Woo Ram bukan suara bayi seperti pada umumnya melainkan suara orang dewasa yang menurut saya dalam setiap katanya memiliki nada pengucapan yang cukup unik yang menambah kelucuan dalam film ini. Itulah sekilas sinopsis dari Film yang berjudul “Baby and Me”.  Semoga tulisan ini membantu anda dalam mencari referensi film yang bagus.

Minggu, 06 Januari 2013

All About NOAH's Personil


Ariel (Nazril Irham)

Twitter : @R_besar

Lahir :
Pangkalan Brandan, Langkat, Sumatera Utara , 16 September 1981

Film yang pernah dimainkan :
- Sang Pemimpi pada tahun 2009

Iklan yang pernah dibintangi :
- XL (bersama Peterpan)
- Sunsilk
- Lux

Pendidikan yang pernah ditempuh :
- TK    : Bungong Seulanga,Langsa,Aceh
- SD    : SD IV Merdeka
- SMP : SMP 14
- SMA : SMA 23
- Universitas: Universitas Parahyangan Jurusan Arsitektur

about Ariel :
Terlahir sebagai Nazril Irham di Pangkalan Brandan, 16 September 1981 dari 3 bersaudara. Anak ketiga yang hobi banget sport ini dulunya bercita-cita pengen jadi arsitek. Sebelum peterpan menjadi a "phenomenon" band, Ariel masih tercatat sebagai mahasiswa jurusan Architecture di Universitas Parahiyangan, Bandung.

Ariel yg suka banget menggambar ini memang jago main gitar dan sudah sering buat lagu semenjak SMP. Tapi baru di SMA lah dia mulai serius menulis lagu, lagu pertama yg dia tulis waktu SMA itu berjudul "Menunggumu" yg ada di album Chrisye.

Kesuksesan Ariel dimulai ketika beberapa personil dari band Topi sepakat untuk membentuk band baru yang bernama Peterpan. Peterpan awalnya memulai karir dengan manggung di kafe-kafe di bandung. Beruntung, penampilan mereka saat di cafe sapulidi berhasil menarik minat capung Java Jive yang belakangan jadi produser untuk memasukkan lagu mereka dalam album kompilasi Kisah 2002 Malam. Lagu Mimpi Yang Sempurna yang termuat di album kompilasi itu sukses jadi modal buat Peterpan untuk menembus industri rekaman.

Pada tahun 2003 Peterpan merilis album full perdananya yang berjudul “taman langit” dengan label Musica Studios Indonesia dan berhasil meledak di pasaran. Nama peterpan semakin melambung. Dan Ariel yang kebetulan memiliki tampang rupawan semakin membuat nama band tersebut melejit.

Puncak kesuksesan peterpan terjadi pada tahun 2004 ketika merilis album “Bintang di Surga”. Saat itu Ariel benar-benar jadi pujaan pencinta musik Indonesia dari Sabang sampai Merauke. Tawaran manggung pun datang dari segala penjuru. 

Keseharian Ariel kalo gak ada jadwal dengan peterpan dia luangkan di rumah dengan keluarganya dan masih tetep suka main games. 

Sudah banyak pengalaman Ariel selama gabung dengan peterpan, menurutnya sih lebih banyak asyik dan enaknya dari pada buruknya. Walau jadwal yg padat sudah menjadi hari-harinya, Ariel gak nyesel menjadi bagian dari peterpan. Ada beberapa pengalaman paling buruk dengan peterpan, salah satu yg di ingatnya adalah di cakar oleh fans sampai berdarah.

Pada tahun 2010 Ariel terjerat kasus skandal yang menyebabkannya harus masuk bui. Kini, di tahun 2012 setelah Ariel mendapatkan kebebasannya dari jeruji besi, bersama mantan para personil Peterpan yang lain merubah nama bandnya dari Peterpan menjadi Noah Band. Itulah kenapa Ariel yang sekarang lebih akrab dikenal sebagai Ariel Noah.


Lukman (Loekman Hakim)

Twitter : @Luck_man2

Lahir :
Cianjur, Jawa Barat, 30 Desember 1976

Pekerjaan : Pemain musik, penulis lagu

Instrumen : Gitar

Tahun aktif : 1997 - sekarang

about Loek :
Loekman Hakim, yang lahir di Cianjur pada tanggal 30 Desember ini dulunya punya hobbi main bola. Setiap hari Loek pasti main bola di lapangan bareng temen-temennya. Setelah lulus SMA, Loek mulai suka main musik dan alat musik yang di minati adalah gitar. Dari petikan gitarnyalah musik peterpan mempunyai warna musik yang unik dan menarik. Pertemuan dengan peterpan terjadi pada tahun 2000, saat band rancangan Andika ini mencari seorang gitaris tambahan untuk bersanding dengan Uki.

Alasan Loek mau bergabung dengan peterpan saat itu karena Loek sudah mengenal Ariel terlebih dahulu dan melihat ada titik terang dengan peterpan. Loek yang kalem banget ini sering di daulat oleh fansnya untuk lebih beraksi lagi di panggung . Tapi Loek dengan santai dan percaya diri meyakinkan kalau menjadi diri sendiri di panggung akan lebih baik hasilnya dan enjoy tanpa beban.


Uki (Mohammad Kautsar Hikmat)

Twitter : @uki_kautsar05

Lahir :
Bandung, Jawa Barat, 5 Oktober 1981

Pekerjaan : Pemain musik, penulis lagu

Instrumen : Gitar

Tahun aktif : 1997 – sekarang

about Uki :
Lahir di Bandung dengan nama lengkap Mohammad Kautsar Hikmat, bergabung dengan peterpan karena memang semenjak di SMP, Uki seneng banget main musik. Ngefans banget sama kakak beradik Liam dan Noel Ghallager dari band Oasis itu, Uki memang sudah punya cita-cita dari kecil untuk jadi superstar. Di ulang tahunnya yang ke 17, cowok yang juga jago gambar ini dapat hadiah gitar listrik pertamanya. Bersama Ariel, Andika dan Indra dia membentuk band Topi di tahun 1997, yang adalah cikal bakal peterpan.

Ada pengalaman buruk yang Uki ingat kalo berhubungan dengan fans, di antaranya dia inget banget gimana ada seorang fans nongkrong seharian di depan rumahnya. Tapi buat Uki fans adalah nafasnya peterpan, walau bagaimana sibuknya dia akan meluangkan waktu dengan fans, asalkan mereka tidak minta yang macam-macam. Kalo ditanya apa sih obsesinya ke depan?. Jawabannya: main musik terus dan bisa go International!.


Reza (Ilsyah Ryan Reza)

Twitter : @mqeet

Lahir :
Poso, 11 Maret 1977

Pekerjaan : Pemain musik, penulis lagu

Instrumen : Drum

Tahun aktif : 1995 - sekarang

about Reza :
Lahir di Poso, 11 Maret 1977, Ilsyah Ryan Reza ninggalin kota asalnya untuk ke Bandung mulanya untuk kuliah. Tapi minat bermusiknya yg di mulai dari SMA kelas satu, bersama teman SMA dia membentuk band Crue 21, dan bawain lagu-lagu Godbless. Reza yg vegetarian sejati itu merasa beruntung bisa bergabung dengan peterpan.

Sebelum dengan peterpan, Reza bergabung dengan beberapa band di kampusnya. Di antaranya Black 4 Forest sampai tahun 2001, di tahun yg sama juga Reza gabung dengan peterpan untuk gantiin posisi Ari (drummer) yg mengundurkan diri. Walaupun masih punya janji untuk menyelesaikan kuliah demi ortunya, Reza merasa bahagia bisa berkembang pesat di peterpan. Alasan terbesar Reza untuk gabung dengan peterpan juga di karenakan dia melihat potensi yg ada di teman2 satu bandnya itu.


David (David Kurnia Albert)

Twitter : @Dorfe|Dave

Lahir :
Jakarta , 11 Juli 1981

Pekerjaan : Pemain musik, penulis lagu

Instrumen : Piano, Kiborr

Tahun aktif : 2006 - sekarang

about David :
David mulai dikenalkan kepada musik oleh Ayahnya ketika TK. Mulai menginjak bangku Sekolah dasar David mulai belajar piano klasik secara formal. Berbagai festival musik klasik pun sempat ia ikuti sampai ia SMP.

Menginjak bangku SMA David mulai tertarik untuk main band dengan teman-teman di SMA Negeri 2 Bandung. Karena sudah punya dasar dari piano klasik, David mulai mengeksplorasi gaya bermusiknya disesuaikan dengan musik modern yang dimainkannya di band.

Mulai dari situlah ia tertarik untuk lebih mendalami dunia musik secara profesional, David pun sempat membantu proses rekaman beberapa musisi tanah air sebagai session player.

David mulai bergabung di Peterpan sebagai additional player di akhir tahun 2006, dan di tahun 2008 David secara resmi diangkat menjadi personil tetap Peterpan.

NOAH "Seperti Seharusnya"


Nama baru Peterpan adalah NOAH Band. NOAH resmi berdiri melalui konferensi pers yang digelar di Jakarta, tepatnya di Musica Studios pada tanggal 2 Agustus 2012. NOAH diartikan sebagai panjang umur, pemberi ketenangan. Noah band terdiri dari Ariel, Uki, Lukman, Reza dan David.

Sebelumnya Ariel, Uki, Reza dan Lukman menggunakan nama Peterpan bersama dua anggota terdahulu yaitu Andika dan Indra. Sesuai kesepakatan dengan dua anggota terdahulu, maka Ariel, Uki, Lukman dan Reza tidak lagi menggunakan nama Peterpan setelah album  “Sebuah Nama Sebuah Cerita”.

Album pertama yang dirilis menggunakan nama NOAH adalah album “Seperti Seharusnya” yang berisikan 10 lagu dengan single pertama Separuh Aku yang telah berhasil mendapat sorotan publik. Selain merilis nama baru dan album baru, NOAH juga merilis logo baru berupa gambar bulu yang menghadap ke atas.


Launching album Seperti Seharusnya digelar dengan cara yang tidak biasa yaitu dengan menggelar konser di 2 benua  5 negara dalam 1 hari. Negara-negara yang dipilih adalah Australia, HongKong, Malaysia, Singapore dan Indonesia.

Sebelumnya NOAH pun mengeluarkan sebuah buku Catatan 2010-2012 yang berjudul Kisah Lainnya. Kisah Lainnya mendapatkan sambutan baik dan menjadi buku best seller.  Seperti kutipan dalam buku Kisah Lainnya, “Kami akan melanjutkan perjalanan”. Inilah awal perjalanan Ariel, Uki, Lukman, Reza dan David dengan nama baru yaitu NOAH.

Popularitas Noah sebagai grup Band tentu saja berpengaruh juga terhadap masing-masing personil Noah dan salah satunya yang paling sering menjadi sorotan media adalah Ariel yang bernama asli Nazril Irham.

Ariel sosok pria tampan ini memang terus menjadi sorotan publik sejak mulai awal berkarir di dunia musik Indonesia, hingga berakhir di penjara karena kasus video dewasa yang menimpannya beberapa waktu yang lalu.

Layaknya seorang pahlawan, ketika Ariel terbebas dari belenggu penjara, maka tidak sedikit para fans yang langsung menyambut kebebasannya. Sementara kepopuleran tersebut masih belum juga surut seiring waktu, dan hal itu terbukti ketika karya Ariel bersama rekannya para personil Noah ternyata sangat disambut antusias oleh para penikmat musik di Indonesia.

Kepopuleran seorang tokoh Ariel dalam grup Noah memang tidak dapat diragukan lagi. Tetapi keberadaan para personil Noah lainnya juga tidak dapat diabaikan begitu saja. Kepiawaian masing-masing personil dalam hal melaksanakan tugas dan fungsi masing-masing dalam grup Noah juga menjadi salah satu alasan mengapa Noah Band begitu sangat digandrungi para fansnya.

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Enterprise Project Management